


SINDANGSARI – Pemerintah Desa Sindangsari, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, menggelar Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun 2026. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kantor Desa Sindangsari, Senin (29/12/2025).
Musdes RKPDes 2026 secara resmi dibuka oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sindangsari, Safrudin. Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Desa Sindangsari Komarudin beserta staf desa, anggota BPD, para Ketua RT dan RW, perwakilan PKK, Posyandu, Karang Taruna, tokoh masyarakat, serta unsur terkait lainnya.
Dalam musyawarah tersebut, peserta membahas dan menyepakati rencana kegiatan prioritas yang akan dilaksanakan pada tahun 2026. Beberapa program strategis yang menjadi fokus pembahasan antara lain penguatan KDMP, program Ketahanan Pangan (Ketapang), serta berbagai program pemberdayaan masyarakat dan pembangunan desa lainnya.
Ketua BPD Safrudin dalam sambutannya menyampaikan bahwa Musdes RKPDes merupakan forum penting untuk menampung aspirasi masyarakat dan menyusun perencanaan pembangunan desa secara partisipatif dan transparan.
“Melalui Musdes ini, diharapkan seluruh usulan dan kebutuhan masyarakat dapat diakomodir dalam RKPDes 2026, sehingga program pembangunan yang dilaksanakan benar-benar tepat sasaran dan bermanfaat bagi warga Desa Sindangsari,” ujarnya.
Musdes RKPDes Tahun 2026 berlangsung dengan suasana demokratis dan penuh kebersamaan. Pemerintah Desa Sindangsari berharap hasil musyawarah ini dapat menjadi dasar perencanaan pembangunan desa yang berkelanjutan serta mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat. (Admin)